• Twitter
  • Facebook
  • Google+
  • RSS Feed

Sunday, September 19, 2010

Sejarah Teknologi Pendidikan UNNES

No comments:
 

Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan, telah berdiri sejak tahun 1965, bersamaan dengan berdirinya Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), sebagai bagian dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Semarang. Landasan Hukum untuk ini adalah Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 271 tahun 1965.

Mengingat IKIP Semarang berasal dari FKIP UNDIP maka jurusan – jurusan yang ada pun berasal dari sumber yang sama, sebagaimana diatur dalam Surat Keputusan Sekretaris Jenderal Departemen Pendidikan, Pengajaran dan Kebudayaan No. 108487 / S tanggal 27 Desember 1960. Jurusan – jurusan dimaksud meliputi Jurusan Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Perancis, Seni Rupa, Sejarah, Ilmu Bumi, Ilmu Pasti, Ilmu Alam, Ilmu Pesawat, Ilmu Kimia,Teknik Sipil, Teknik Mesin, Pendidikan Jasmani, Didaktik Kurikulum, dan Pendidikan Sosial.

Jurusan Didaktik Kurikulum berubah menjadi jurusan Pendidikan Umum, kemudian pada tahun 1970 kembali menjadi Didaktik Kurikulum. Pada tahun 1981 jurusan ini berubah kembali menjadi Pendidikan Umum. Terakhir sejak tahun 1983 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 0552/C/1983, tanggal 8 Desember 1983 jurusan ini berubah menjadi Kurikulum dan Teknologi Pendidikan, sampai sekarang.

Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Republik Indonesia No. 56/Dikti/Kep/1984 jurusan ini mempunyai program studi Pengembangan Kurikulum. Pada tahun 1988 program studi ini di passing out (tidak menerima mahasiswa baru) karena lulusannya dinilai jenuh.

Dengan mempertimbangkan desakan lembaga pengguna dan ketersediaan sumber daya meliputi dosen, gedung, peralatan laboratorium dan kantor yang tersedia, maka tahun 1990 Rektor IKIP Semarang membuka kembali jurusan ini untuk menerima mahasiswa baru program studi Teknologi Pendidikan, khusus program transfer S1dan calon mahasiswa baru dari kalangan Pegawai Negeri atau pegawai yayasan yang tidak memerlukan lapangan kerja lagi. Sistem seleksi yang digunakan adalah seleksi berkas..

Mengingat semakin meningkatnya animo masuk program studi ini dari lulusan sekolah menengah segar dan hasil studi kebutuhan tenaga kerja dari sejumlah lembaga pengguna, maka pada tahun 1995 program studi ini menerima mahasiswa baru lulusan sekolah menengah segar. Sistem seleksi penerimaan mahasiswa yang digunakan adalah Ujian Masuk Universitas (bukan SPMB). Baru pada tahun 2005 penerimaan mahasiswa baru program studi ini menggunakan sistem SPMB.

Pada tahun 1998 IKIP Semarang menambah program studi baru, yaitu dengan mendirikan program pascasarjana. Jurusan di lingkungan FIP yang masuk ke dalam program studi pasacasarjana adalah prodi Manajemen Pendidikan, Teknologi Pendidikan, dan Bimbingan Konseling.

Dalam hal perkembangan Akreditasi prodi, jurusan ini mengalamipasang surut. Berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi, Departemen Pendidikan Kebudayaan, Republik Indonesia No. 002/BAN – PT/Ak-II/XII/1998, tanggal 22 Desember 1998, maka program studi ini terakreditasi B dengan sertifikat No. 01811/Ak-11.1/IKSHNT/XII/1998.

Perkembangan lebih lanjut prodi ini, berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi Nasional, Republik Indonesia No. 029/BAN-PT/Ak-XI/S1/II/2006, tanggal 2 Februari 2006, Program ini hanya terakreditasi C.

Penurunan akreditasi ini telah menyadarkan segenap anggota/warga jurusan untuk berbenah diri. Salah satu langkah konkrit untuk ini adalah upaya pengembangan kapasitas lembaga melalui program Hibah kompetisi A1 dengan judul “Pengembangan Kapasitas Lembaga”. Tahun 2007 program ini telah berjalan dengan Surat Perjanjian Pelaksanaan Pekerjaan, Program Hibah Kompetisi A1 Batch VI tahun pertama Tahun Anggaran 2007, No. 470/KPIPT/PHK/IV/2007/ tanggal 27 April 2007.

Semoga kedepannya jurusan yang saya pilih ini dapat maju setara dengan jurusan – jurusan lain yang ada di UNNES atau bahkan jurusan sama di Universitas lain......Amin

No comments:

Post a Comment

 
© 2012. Design by Main-Blogger - Blogger Template and Blogging Stuff